Puruk Cahu, Radar Tribun – Pemkab Murung Raya (Mura) menyelenggarakan Diseminasi Pengadaan Barang/Jasa (PBJ) 2025 di Aula Rumah Jabatan Bupati Mura pada Selasa (4/2/2025).
Asisten II Setda Kab. Mura, Yulianus, membuka acara yang menghadirkan Ketua DPRD Mura, Rumiadi, Direktur ICON Training Center, Petrus D. Daswanto, serta sejumlah kepala perangkat daerah, narasumber, dan peserta dari setiap perangkat daerah.
Yulianus menegaskan Pemkab Mura mendukung kegiatan ini sesuai Perpres No. 16 Tahun 2018 dan Perpres No. 12 Tahun 2021 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.
Menurutnya, proses pengadaan barang/jasa sering menghadapi kendala akibat minimnya pemahaman pejabat dan pegawai terkait tahapan pengadaan.
Yulianus berharap kegiatan ini meningkatkan pemahaman pejabat dan pegawai Pemkab Mura agar pengadaan lebih lancar dan mendukung pembangunan daerah.(Red)