Abdul Razak Terima Kunjungan Pendeta Pantekosta

Abdul Razak Terima Kunjungan Pendeta Pantekosta

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Calon Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Abdul Razak menerima kunjungan sejumlah Pendeta Pantekosta sebagai upaya memperkuat hubungan silaturahmi dengan berbagai elemen masyarakat dari beragam macam latar belakang.

Dalam pertemuan tersebut, Pendeta Jemmy Langkey menyampaikan rasa simpati dan apresiasi terhadap Abdul Razak sebagai calon pemimpin daerah, yang merupakan sosok peduli dan merangkul siapapun.

“Ini kesekian kalinya komunikasi dengan beliau. Hanya silaturahmi sekali menyampaikan dorongan kepada beliau yang mencalonkan diri sebagai kepala daerah,” katanya, Selasa (03/09/2024).

Pada kesempatan tersebut, Calon Gubernur Kalteng Abdul Razak menitipkan bantuan kasih kepada salah satu pendeta yang menjadi korban banjir di Desa Lopus, Kecamatan Delang, Kabupaten Lamandau.

Terkait hal tersebut, Pendeta Jemmy Langkey, menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kepedulian terhadap sesama rekan mereka. Tentu ini menjadi yang sangat positif, mengingat hal tersebut turut meringankan korban yang terkena musibah.

“Puji Tuhan ada bantuan dari beliau, karena kebetulan tekan kami tidak bisa datang, jadi bantuan ini nanti kami teruskan. Semoga Tuhan memberkati apa yang sudah diperbuat,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu Abdul Razak menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut dan berharap pandangan serta harapan mereka terkait pembangunan dan kemajuan Kalteng dapat dikawal bersama.

Ia juga menekankan pentingnya peran agama dan tokoh agama dalam proses pembangunan daerah, dan memastikan bahwa program-program pemerintah nanti akan mencakup kebutuhan semua lapisan masyarakat dan agama.

“Sangat penting kita sama-sama perhatian, karena untuk membangun Kalteng harus merangkul semua pihak, baik suku, agama dan lain sebagainya,” pungkasnya. (sho/fm)

Baca Juga :  Pemkab Mura Launcing Aplikasi SiSAPAN

Pos terkait