Puruk Cahu,Radar Tribun -Pj Bupati Murung Raya,Dr. Drs. Hermon Msi memberikan dukungan tegas terhadap program penanaman jagung 1 juta hektar yang diinisiasi oleh Polri, terutama Polres Murung Raya Polda Kalimantan Tengah. Menurutnya, pemerintah daerah melalui Distanik dan DKP serta penyuluh pertanian berkomitmen untuk turut serta secara aktif dalam memastikan kesuksesan program tersebut.
Dalam pelaksanaan program ini, Hermon telah sepakat dengan Kapolres untuk mewujudkan penanaman jagung seluas 20 ribu hektar. Dengan target luasan tersebut, Pj Bupati yakin kerjasama semua pihak akan mampu menciptakan kemandirian pangan di Murung Raya.
Hermon juga merencanakan mengisi lahan kosong setelah panen padi dengan tanaman jagung. Dia berharap dukungan dari TNI, Polri, dunia investasi, dan pihak swasta melalui program CSR dapat mendorong tercapainya tujuan program ketahanan pangan ini.
Pj Bupati juga menekankan pentingnya keterlibatan seluruh masyarakat dalam mencapai kemandirian pangan. Dia berharap dengan kolaborasi dan partisipasi semua pihak, program penanaman jagung ini dapat sukses dan memberikan dampak positif bagi daerah Murung Raya.(Red)